Apa jadinya kalau dosen yang paling ditakuti oleh mahasiswa dan yang paling kamu benci ternyata adalah calon suami kamu? Penasaran sama cerita selengkapnya? Yuk langsung aja nonton My Lecturer My Husband Episode 1-3!
Dirilis pada tanggal 11 Desember 2020, serial Indonesia ini diproduksi oleh MD Entertainment dan disutradarai oleh Monty Tiwa. Dengan total 8 episode, cerita dari series ini diangkat dari novel dengan judul yang sama karya Gitlicious.
Series ini sukses mencuri perhatian masyarakat Indonesia, apalagi dibintangi oleh aktor terkenal seperti Prilly Latuconsina sebagai Inggit, Reza Rahadian sebagai Arya, dan Kevin Ardilova sebagai Tristan.
Sinopsis My Lecturer, My Husband Episode 1-3
Nah, biar kamu nggak terlalu penasaran mending kamu simak dulu sinopsis My Lecturer My Husband dulu yuk. Biar pas nontonnya makin greget gemas gitu.
Series ini menceritakan tentang kisah Inggit, seorang gadis asal Yogya yang merantau ke Jakarta untuk kuliah sambil bekerja di coffee shop milik temannya. Inggit memiliki pacar bernama Tristan, serta beberapa teman dekat yang sangat menyayanginya dan kuliah di kampus yang sama.
Permasalahan dimulai ketika Inggit mendapatkan nilai C di mata kuliah yang diajar oleh Pak Arya, dosen yang paling killer di kampus. Inggit yang sangat ambisius berusaha untuk bernegosiasi masalah nilainya dengan Pak Arya.
Ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Pak Arya memberikan kesempatan untuk memperbaiki nilai, tapi Inggit harus menyelesaikan tugas lain. Inggit pun berusaha untuk membuatnya yang dibantu oleh teman-teman dan Tristan.
Masalah baru muncul ketika Inggit mendapat kabar bahwa ayahnya jatuh sakit dan mengharuskan Inggit kembali ke Yogya. Sadar akan kondisi kesehatan dan keinginannya, ayah Inggit ternyata sudah memiliki calon suami untuk Inggit dan ingin mereka segera menikah.
Inggit pun langsung menelpon Tristan dan menjelaskan apa yang terjadi. Inggit meminta Tristan agar ia bisa menunjukkan keseriusannya, bertemu orang tua Inggit. Namun Tristan belum siap dan memilih untuk mengejar mimpinya.
Keadaan memaksa Inggit menikah dengan laki-laki pilihan ayahnya yang ternyata adalah Pak Arya. Mereka pun membuat peraturan dan batasan masing-masing. Bahkan Pak Arya berkata bahwa jika nantinya Tristan sudah siap menikahi Inggit, dirinya akan menyerahkan Inggit pada Tristan.
Sementara itu setelah Inggit kembali ke Jakarta, Tristan berkali-kali berusaha meminta maaf atas apa yang ia katakan di telepon waktu itu. Ia sadar bahwa Inggit juga adalah bagian dari mimpinya.
Baik Tristan maupun teman-teman Inggit belum mengetahui bahwa Inggit telah menikah dan tinggal serumah dengan Pak Arya. Mereka sengaja menyembunyikan hal tersebut.
Hingga pada akhirnya ada himbauan pemerintah untuk melakukan kegiatan dan karantina di rumah karena kasus Covid-19, membuat Inggit dan Pak Arya semakin sering bertemu dan menghabiskan waktu bersama di rumah.
Sementara Tristan juga ditugaskan oleh fakultasnya untuk menjadi sukarelawan Covid-19 dan membuatnya harus semakin jauh dari Inggit. Sedangkan kedua teman Inggit yang mulai jenuh di kos-kosan, tiba-tiba datang ke rumah Inggit untuk menginap.
Nonton My Lecturer My Husband Episode 1-3 di mana?

Buat kamu yang mau nonton My Lecturer My Husband episode 1-3, langsung aja akses ke referensi situs atau aplikasi di bawah ini ya. Selamat menonton guys!
WeTV

Kamu bisa nonton melalui situs WeTV atau download aplikasinya di handphone dan juga laptopmu. Tapi untuk nonton My Lecturer, My Husband episode 1-3, kamu harus membayar biaya langganan terlebih dahulu ya.
Pilihan paket berlangganannya sendiri ada tiga yaitu 1 bulan, 3 bulan, dan 1 tahun. Mulai dari 15 ribu hingga 159 ribu rupiah, kamh bisa mendaftar jadi pengguna VIP. Nikmati berbagai film, series, maupun acara TV dengan kualitas yang bagus dan tanpa ada gangguan iklan.
iflix

Kamu juga bisa nonton melalui situs dan aplikasi iflix, kapan pun dan di mana pun mulai dari handphone, laptop, tablet, atau TV. Enggak mau streaming? Tinggal download aja, jadi bisa nonton offline deh.
Hanya dengan berlangganan sebesar 39 ribu rupiah per bulan, kamu bisa menikmati berbagai film, series, acara TV, premium live sports, hingga berita international.
Penutup
Siapa nih yang sebelumnya sudah nonton? Gimana menurutmu tentang cerita dan karakter pemain series ini? Share opini kamu di kolom komentar ya!
Buat kamu yang belum nonton My Lecturer, My Husband epispde 1-3 jangan sampai ketinggalan ya. Nantikan juga episode-episode berikutnya dari series yang tayang setiap hari Jumat pukul 18.00 WIB ini.
Ikuti terus artikel menarik lainnya seputar film dan travel hanya di Selangkah.id ya!